Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Penguatan Media Sosial dan Kehumasan Kwartir Daerah Jawa Barat


PRAMUKACIANJUR.OR.ID
~  Kwartir Daerah (Kwarda) Jawa Barat menyelenggarakan kegiatan Penguatan Media Sosial dan Kehumasan yang berlangsung pada tanggal 11-12 Juni 2024 di Hotel Takashimaya, Lembang, Bandung.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Drs. H. Aseng Junaedi, M.Si, selaku Wakil Ketua Bidang Humas dan Informasi Kwarda Jawa Barat. Dalam sambutannya, Drs. H. Aseng Junaedi menegaskan pentingnya peran media sosial dan kehumasan dalam memperkuat citra dan komunikasi organisasi. "Dengan memanfaatkan media sosial secara efektif kegiatan ini merupakan langkah awal agar kita dapat menyebarkan nilai-nilai positif dan berbagai kegiatan Gerakan Pramuka kepada masyarakat luas," ujarnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh struktur pimpinan Kwarda Jawa Barat, termasuk perwakilan dari berbagai Kwartir Cabang (Kwarcab) di Jawa Barat. Kwarcab Cianjur, misalnya, diwakili oleh Kak Syifa Febriani dan Kak Ade Supriadi, yang turut berpartisipasi aktif dalam seluruh sesi materi dan diskusi.

Selama dua hari, para peserta menerima berbagai materi dan pelatihan yang mencakup strategi manajemen konten media sosial, design gravis canva dan capcut serta teknik kehumasan yang inovatif. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan para pengurus dalam mengelola media sosial dan kehumasan, sehingga dapat mendukung tugas dan fungsi Gerakan Pramuka di Jawa Barat dengan lebih optimal.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat mengaplikasikan ilmu yang didapatkan dalam kegiatan sehari-hari dan terus berinovasi dalam menyebarkan informasi positif tentang Gerakan Pramuka kepada masyarakat.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Kwarda Jawa Barat menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas komunikasi dan informasi, serta memperkuat peran media sosial sebagai sarana efektif dalam mempromosikan kegiatan dan nilai-nilai Gerakan Pramuka. [PKC]**

Post a Comment

0 Comments

Sistem Pengarsipan Digital
color