PRAMUKACIANJUR.OR.ID | Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Pacet sukses menggelar Kursus Mahir Dasar (KMD) Pembina yang dilaksanakan sejak tanggal 4 - 10 Desember 2023 di Perkebunan Teh Maleber Pacet (10/12) yang diikuti oleh 31 Peserta yang terdiri dari para Pembina Golongan siaga, penggalang, dan penegak di Kwartir Ranting Pacet.
Kak Hj Ita Nurwita S.Pdi selaku peserta KMD merasa sangat berkesan telah mengikuti kegiatan KMD ini, yang dirasakan banyak manfaatnya dalam pengembangan kepribadian selaku guru dan pembina.
" Semua perjuangan yang kami lalui merupakan suatu proses menjadi peembina yang lebih baik, dengan diawali dengan hal kecil maka dapat menjadikan kami menjadi peembina yang lebih berkualitas dan disiplin." Ucap Kak Hj Ita.
Dalam kesempatan yang sama Ketua Kwaran Gerakan Pramuka Pacet, Kak Oom Wahidah, S.Pd, M.Pd. merasa bangga kepada para peserta KMD yang berani membuat keputusan untuk mengikuti Kursus Mahir Dasar selama 7 hari penuh dengan meninggalkan aktifitas rutin di gugus depannya.
" Ini adalah kegiatan kmd terakhir yang dilaksanakan di masa bakti saya. saya berharap KMD ini membentuk para pembina yang berwatak, berkepribadian dan berbudi pekerja serta memiliki ketrampilan hidup." Tegas Kak Oom [Diana]**
0 Comments