Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Kak Budi Lantik Puslitbang Kwarcab Cianjur PAW 2016-2021

PRAMUKACIANJUR.OR.ID | Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Cianjur Kak Budhy Rahayu Toyib, S.Sos., MM. – MT  melantik sejumlah pengurus Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Kwarcab  Gerakan Pramuka Cianjur PAW masa bakti 2016-2021 di aula Bale Kitri  Kwarcab Cianjur pada Rabu (26/11/2020).

Kepala Pusat Puslitbang Kwarcab Gerakan Pramuka Cianjur  Ka Eti Haryati, S.Pd.-LS yang menggantikan Kak alm Zenal Abidin mengatakan, Puslitbang Kwarcab Cianjur Sudah Melakukan Penelitian SKU dan penelitian yang berhubungan dengan kajian Ke pramukaan dalam masa periode ini seta akan lebih aktif dalam penelitian untuk selanjutnya.

Gerakan Pramuka pada hakikatnya merupakan wadah pendidikan dan pembinaan yang dilakukan oleh orang dewasa bagi anak muda. Tujuannya agar anak muda dapat menjadi manusia yang berakhlak, beriman, terampil dan berwawasan.

Sehingga diharapkan dapat menjadi manusia yang tangguh dan dapat menjadi aset utama dalam pelaksanaan pembangunan dimasa yang akan datang.

Tugas dan peran anggota dewasa khususnya pengurus Mabi dan Kwartir, dituntut untuk lebih progresif, intensif serta proaktif dalam melaksanakan visi, misi, kode kehormatan, prinsip dasar, metode kepramukaan. Hal ini untuk mendukung upaya pencapaian tujuan. Puslitbang, merupakan badan integral dari Kwartir yang berfungsi sebagai wadah pelaksana penelitian dan pengembangan Gerakan Pramuka.

“Dengan di kukuhnya lagi  Puslitbang di Kwarcab  Cianjur PAW 2016-2021, ucapan selamat dan diharapkan dapat menjadi wadah pengembangan dalam Gerakan Pramuka, khususnya dalam jajaran Kwarcab Cianjur. Tujuannya untuk mendukung program Kwarcab  Gerakan Pramuka Cianjur  di tahun selanjutnya,” Ujar Ka Kwarcab Cianjur.

Dirinya berharap kepada seluruh pengurus Puslitbang agar dapat menajdi tenaga yang cakap dan mampu, serta memiliki dedikasi tinggi dalam menjalankan roda organisasi dalam upaya mencapai tujuan Gerakan Pramuka di Kwarcab Cianjur.

Dalam kegiatan turut hadir Unsur Pimpinan Kwracab  Cianjur, Waka Binawasa Kak Irwan Maulana-LS dan jajarannya , Pengurus Badan Kelengkapan Kwarcab  Cianjur,, serta peserta pelatihan IT Kwarcab Cianjur Tahun 2020. (HTA)



Post a Comment

0 Comments

Sistem Pengarsipan Digital
color