PRAMUKACIANJUR.OR.ID | Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Cianjur bersama ORARI Lokal Cianjur laksanakan program JOTA JOTI Tahun 2019 di Buper Mini Halaman Kwartir Cabang Cianjur tanggal 18-20 Oktober 2019.
Herman Suherman, ketua Panitia JOTa JOTI mengungkapkan bahwa kegiatan Jambore On The Air dan juga Jambore On The Internet atau JOTA dan JOTI bertujuan agar anggota pramuka di Kabupaten Cianjur ini ini memiliki kecakapan dalam komunikasi radio dan teknologi informasi.
"Kegiatan JOTA dan JOTI ini karena kami ingin anggota pramuka memiliki kemampuan teknologi informasi," ujar Herman
JOTA merupakan komunikasi melalui frekuensi radio dan pihaknya sudah mencoba melakukan komunikasi dengan pramuka yang ada di Jawa Barat. Komunikasi tersebut dilakukan sebagai upaya silaturahmi antar sesama anggota pramuka yang ada di daerah lain. Sehingga bisa bertukar informasi sesama anggota pramuka.
"Jadi sudah kami coba berkomunikasi melalui frekuensi radio. Dan mudah-mudahan komunikasi tersebut bisa berjalan dengan baik kedepannya," kata Herman.
Sementara, untuk JOTI diharapakan bisa menjadi salah satu komunikasi antar sesama anggota pramuka di seluruh Indonesia maupun dunia melalui beberapa aplikasi yang nati akan kita kenalkan kepada mereka dan langsung mempraktekannya.
"Jadi hal ini adalah upaya silaturahmi antarsesama anggota pramuka di manapun berada. Sehingga kekeluargaan pramuka terus tercipta dengan baik," harap Herman.
0 Comments